Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Setiap profesi pasti memiliki risiko, salah satu yang perlu diwaspadai adalah kecelakaan kerja yang dapat terjadi kapan saja. Berbagai macam pemicu kecelakaan kerja di antaranya kelalaian manusia, kondisi lapangan kerja, atau bahkan di luar kuasa manusia seperti bencana alam.

Guna membekali pegawai Kemensetneg terkait pentingnya kewaspadaan akan bahaya dalam bekerja, pada tanggal 11 s.d. 13 Oktober 2023 PPKASN Kemensetneg bekerja sama dengan PT KEM Indonesia menyelenggarakan Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) bagi 30 orang pegawai di lingkungan Kemensetneg, yang dilaksanakan secara blended learning dengan rincian tanggal 11 Oktober 2023 secara daring melalui Zoom Cloud Meeting dan tanggal 12 s.d. 13 Oktober 2023 secara luring/klasikal tatap muka di Gedung PPKASN Kemensetneg.

Pada pelatihan ini, peserta mempelajari teori dan praktik terkait tindakan pencegahan kecelakaan kerja serta bagaimana bertindak dalam keadaan darurat. Selama pelatihan peserta melakukan simulasi penanganan kebakaran dan gempa bumi, cara penggunaan alat-alat keselamatan, hingga pertolongan pertama pada kecelakaan.

Melalui pelatihan ini para peserta diharapkan dapat waspada akan pentingnya keamanan dalam bekerja dan mampu menerapkan ilmu K3 yang telah didapatkan untuk keselamatan dan kesehatan diri sendiri hingga sesama rekan kerja.